Ratusan peserta telah mendaftarkan diri dalam event besar CLASSIC IV Dayah Insan Qur’ani yang akan diselenggarakan pada tanggal 1-5 Februari 2020. Peserta yang mendaftar berasal dari berbagai sekolah yang ada di wilayah Aceh Besar dan Banda Aceh.
CLASSIC (Competition of Religion, Art, Sport, Science, and Education) merupakan agenda besar Dayah Insan Qur’ani yang diselenggarakan setiap tahun dengan berbagai jenis perlombaan.
Tahun ini, panitia mengadakan 21 cabang perlombaan. 6 Cabang lomba diperuntukkan untuk tingkat SD, 12 cabang untuk tingkat SMP dan 4 cabang untuk tingkat SMA.
“Antusiasme siswa dan siswi untuk mendaftar sangat luar biasa. Alhamdulillah hingga hari ini sudah 350 lebih peserta yang telah mendaftar. Jadwal pendaftaran diperpanjang hingga tanggal 20 Januari 2020 dikarenakan banyak peserta yang masih ingin mendaftar dalam event ini”, Ungkap Ketua Panitia, Fatie Izzatullah.
Koordinator I CLASSIC IV, Ust. Muhammad Zarqali, menyampaikan harapannya agar event ini dapat menumbuhkan semangat belajar bagi para pelajar tingkat SD, SMP dan SMA yang ada di Aceh. “Sehingga kualitas belajar dapat meningkat dalam berbagai bidang, baik religion, art, sport, science, and Education.” Kata Ustadz Zarqali.
Selain itu juga, acara ini diharapkan bisa menguatkan silaturahim antar sekolah yang ada di Aceh. Panitia menargetkan peserta yang ikut dalam event ini dapat mencapai lebih 1.000 orang peserta.
“Seperti tema yang diangkat dalam acara ini yaitu Become Unstoppable, maka diharapkan para pelajar di Aceh terus berkarya tanpa henti untuk agama dan bangsa. Dengan harapan kelak akan menjadi penerus bangsa yang terbaik dalam bidangnya masing-masing.” Tambah Ustadz Zarqali.
Leave A Comment